Rekomendasi Oli Matic Terbaik untuk Nissan Livina VL AT, Dijamin Bikin Transmisi Gak Mudah Aus

Q8 Oils • July 19, 2022

Seiring dengan perkembangan zaman yang terus berubah, sistem transmisi mobil pun ikut berevolusi. Salah satunya adalah penggunaan automatic transmission pada mobil matic. Jika melihat pasar mobil Indonesia sendiri, saat ini sudah banyak mobil yang menggunakan transmisi automatic transmission untuk mobil keluarga, seperti mobil MPV dan SUV.


Salah satu penggunaan transmisi ini dapat terlihat pada lini produk Nissan, yaitu Nissan Livina VL AT sebagai mobil low MPV. Menggunakan transmisi automatic transmission tentunya membawa berbagai keuntungan bagi pengendara kendaraan roda empat yang salah satunya, yaitu ketika berpindah gigi tarikannya sangat halus, bahkan tidak terasa sama sekali sehingga lebih nyaman dikendarai. 


Agar sistem transmisi pada mobil Nissan Livina VL AT Anda bisa selalu bekerja dengan optimal, memilih oli matic terbaik adalah kuncinya. Karena, salah dalam memilih oli transmisi bisa memberi dampak buruk pada komponen tersebut, terutama dalam mengganggu kenyamanan berkendara.


Bagi yang memiliki Nissan Livina VL AT dan sedang mencari oli matic yang cocok, berikut ini rekomendasi oli matic terbaik yang mungkin bisa dipilih untuk kebutuhan transmisi kendaraan Anda.


Q8 Auto MV


oli matic terbaik dari q8

Untuk menjaga komponen transmisi Nissan Livina VL AT, penting bagi Anda untuk memilih oli matic terbaik agar kinerja transmisi pun bisa selalu optimal dan terlindungi secara sempurna. Ada begitu banyak oli matic yang dijual di pasaran, namun jika mencari oli matic terbaik khusus untuk Nissan Livina VL AT maka perlu menggunakan pelumas yang sudah sesuai standar Mitsubishi MA-1, seperti Q8 Auto MV dari Q8 Oils.


Q8 Auto MV dikategorikan sebagai oli matic terbaik karena mampu memberikan perlindungan superior terhadap keausan dan mampu memperpanjang umur komponen, dan menjaga gesekan transmisi secara optimal, bahkan pada suhu rendah. Pelumas superior ini bersifat multi dan cocok untuk kendaraan yang membutuhkan oli transmisi dengan kekentalan rendah. Juga, cocok dan mencakup range yang luas untuk mobil penumpang buatan brand Eropa, Jepang, dan Korea. 


Q8 Auto MV pun merupakan oli matic dengan material full sintetis dan sudah memenuhi standar mobil Jepang, seperti Aisin Warner WS AW-1. Oli matic terbaik ini juga dirancang sesuai dengan standar mobil lainnya yang bisa Anda cek selengkapnya di detail produknya. Untuk mendapatkan oli matic terbaik ini, Anda hanya perlu mengeluarkan kocek sekitar 200 ribuan per liternya.


Tidak hanya oli matic transmisi untuk ATF (Automatic Transmission Fluid),
Q8 Oils juga menjual berbagai oli matic terbaik lainnya, seperti untuk DCT (Dual Clutch Transmission), CVT (Continous Variable Transmission), dan masih banyak lainnya. Selain itu, brand Q8 Oils juga menawarkan produk oli untuk berbagai merk mobil penumpang, komersial, serta heavy duty. Untuk kendaraan heavy duty, produk Q8 Oils bisa digunakan untuk excavator, dozeer, traktor, grader, dan dump truck sehingga bisa menyesuaikan dengan apa pun tipe dan kebutuhan kendaraan Anda.


Kualitas produk Q8 Oils juga bisa dipertanggungjawabkan karena sudah memiliki spesifikasi dengan standar Mercedes-Benz, BMW, VW, ACEA, Jaso, SAE, dan API sehingga tak perlu diragukan lagi kualitasnya. Selain itu, tak hanya di Indonesia, Anda pun bisa menemukan produk Q8 Oils di berbagai belahan dunia karena produk mereka telah digunakan di lebih dari 90 negara. Jika ingin melihat katalog produk Q8 Oils secara lengkap, Anda bisa langsung cek
di sini.

Share

berbagai jenis oli mobil
By Q8Oils June 16, 2023
Penting untuk mengenal berbagai jenis oli mobil agar tidak salah dalam penggunaannya. Pada artikel ini akan dijelaskan berbagai jenis oli mobil dan fungsinya masing-masing.
harga oli mobil daihatsu ayla
By Q8Oils June 16, 2023
Artikel ini merekomendasikan merek oli ternama yang menawarkan harga oli mobil terbaik yang sepadan dengan kualitasnya, yaitu Q8Oils. Merek oli ini menghadirkan berbagai pilihan oli mobil untuk Daihatsu Ayla matic generasi pertama dengan harga sepadan sehingga Anda bisa memilih pelumas yang tepat, baik untuk komponen mesin maupun transmisi.
harga oli mesin mobil yaris heykers
By Q8Oils June 16, 2023
Berikut pilihan oli yang akan memberikan perlindungan optimal bagi mobil kesayangan Anda dengan harga oli mesin mobil yang layak.
Share by: