Toyota Kijang Innova Reborn keluaran tahun 2021 lalu menawarkan dua varian mesin, yakni bensin dan diesel. Mesin diesel pada mobil MPV ini adalah salah satu mesin yang diidamkan banyak orang karena bahan bakarnya irit dan torsinya besar sehingga sangat bisa diandalkan dalam berkendara, terutama jika digunakan harian.
Innova Reborn dengan mesin diesel memiliki kode 2GD-FTV, yang mana pada mesin ini memiliki kapasitas 2.393 cc dan tenaganya mencapai 146 hp @3.400 rpm dengan torsi 367 Nm @1.200-2.600 rpm. Agar performa mesin diesel Innova selalu bekerja optimal, bahkan ketika digunakan harian, Anda perlu memerhatikan perawatan komponen mesin dengan memberikan perlindungan terbaik menggunakan oli berkualitas.
Oli Innova diesel dengan kode 2GD-FTV membutuhkan kekentalan SAE 5W-30 dan 10W-30. Selain memerhatikan kekentalan oli yang sesuai, juga pastikan kualitasnya bagus agar bisa menjaga performa mesin selalu optimal. Untuk memudahkan menemukan produk yang tepat dan berkualitas untuk tipe mesin Innova satu ini, Q8Oils sebagai brand pelumas terkemuka di dunia hadirkan beberapa rekomendasi oli Innova diesel berikut sesuai dengan standar kekentalannya.
Q8 Formula Truck 8800 FE 5W-30 merupakan oli mesin diesel yang menawarkan perlindungan maksimal terhadap keausan mesin dan mampu menghemat bahan bakar sampai 1% atau bahkan bisa lebih. Pelumas mesin yang memenuhi standar ACEA E4/E6/E7/E9 dan API CJ-4 ini mampu melindungi mesin setelah start dingin, menjaga kebersihan mesin, dan melindungi SCR secara optimal. Harga Q8 Formula Truck 8800 FE 5W-30 berkisar 250 ribu untuk 1 liternya.
Q8 Formula Truck 8900 FE 5W-30 adalah oli diesel yang menawarkan perlindungan premium terhadap keausan mesin dan mampu menghemat bahan bakar sampai 1% atau lebih. Memenuhi standar API SN/CJ-4/CK-4 dan ACEA E6/E7/E9, oli mesin diesel ini cocok dijadikan sebagai oli Innova diesel. Q8 Formula Truck 8900 FE 5W-30 pun bisa membersihkan mesin secara terbaik di kelasnya dan melindungi mesin secara optimal setelah start dingin. Harga oli diesel satu ini berkisar 1,1 jutaan untuk 5 liter.
Pelumas mesin diesel berformula tinggi ini bisa menjadi pilihan oli Innova diesel yang lebih terjangkau karena harga 1 liternya berkisar 160 ribu. Meski harganya lebih terjangkau, namun Q8 Formula Truck 7000 FE 10W-30 juga memberikan banyak keunggulan. Di antaranya, menjamin perlindungan korosi dan keausan terbaik di kelasnya untuk semua bagian mesin, menawarkan peningkatan ekonomi bahan bakar hingga 1%, serta memperpanjang jangka pengurasan. Juga, mampu membersihkan ruang bakar karena tingkat abu sulfat yang rendah, melindungi mesin setelah start dingin, dan meminimalisir penyumbatan pada filter partikulat diesel. Q8 Formula Truck 7000 FE 10W-30 pun telah memenuhi standar ACEA E7/E9 dan API CI-4/CI-4+/CJ-4/CK-4.
Untuk membeli rekomendasi oli Innova diesel di atas, bisa melalui official store Q8Oils yang ada di Shopee, Tokopedia, dan Blibli. Melalui official store mereka Anda juga bisa melihat harga terbaru dari setiap produk karena kisaran harga di atas bisa berubah sewaktu-waktu.
Baca juga: Rekomendasi Oli 10W 40 untuk Mobil Toyota Kijang Innova Diesel Mesin 2KD
Anda pun bisa mengonsultasikan pemilihan rekomendasi oli Innova diesel di atas untuk tipe kendaraan dengan pakarnya dari Tim Q8. Selain berkonsultasi seputar pemilihan oli, juga bisa menanyakan apa pun terkait oli mobil. Cara konsultasinya mudah, cukup klik ikon WhatsApp yang tertera di bawah ini dan akan langsung terhubung dengan Tim Q8.
Tak hanya ada oli mesin diesel, Q8Oils juga menawarkan berbagai jenis oli mobil, di antaranya oli mesin bensin, oli gardan, oli transmisi matic, serta oli rem hidrolik untuk berbagai brand dari Eropa dan Asia. Semua produk pelumasnya pun diproduksi di pabrik Eropa menggunakan teknologi canggih terbaru dengan formula bermutu tinggi dan sudah mendapatkan izin resmi sehingga kualitas produknya terjamin. Cek
katalog Q8Oils untuk melihat koleksi pelumas yang dimilikinya.
Kami menawarkan solusi khusus pelanggan yang mencakup semua kebutuhan pelumas untuk setiap aplikasi.
Q8 Oils Indonesia Copyright. All Right Reserved